Tim Dosen FST, LPH, dan P2B Adakan Pendampingan Menuju Kantin Bersertifikasi Halal

  • 14 September 2019
  • 05:05 WITA
  • Admin_Bio
  • Berita

Tengah pekan lalu, Rabu 11 September 2019, berlangsung kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat berbasis program studi  yang diketuai oleh Dr. Maswati Baharuddin, M.Si. dengan menggandeng Program Studi Biologi, Kimia, dan Peternakan. Bekerja sama dengan Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) dan Pusat Pengembangan Bisnis (P2B), tim dosen penyelenggara menghadirkan beberapa instansi terkait, di antaranya adalah Dinas Kesehatan dan Dinas Peternakan Kabupaten Gowa serta beberapa praktisi/ akamedisi penggiat Halal. Kegiatan ini bertajuk Workshop Pendampingan Kantin dan Pemasok Ayam menuju Kantin UIN Alauddin Makassar Bersertifikasi Halal.

Berlangsung dari siang sampai dengan petang di Aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), kegiatan pengabdian ini diikuti oleh para penyedia kantin P2B, pengelola kantin, serta rumah potong ayam yang memasok ayam ke kantin-kantin dalam kawasan kampus UIN Alauddin Makassar. Dr. Cut Muthiadin, S.Si., M.Si, selaku pelaksana dari Program Studi Biologi, menjelaskan, “Pendampingan kantin dan pemasok ayam ini ada untuk menjawab kebutuhan akan jaminan penerapan halal terhadap konsumsi makanan, khususnya di lingkup kantin UIN-AM. Terlebih status UIN yang merupakan kampus Islami, sehingga produk makanan yang halal mulai dari proses penyembelihan sampai dengan penyajian, menjadi sebuah keharusan”.

Pada kesempatan ini, Ketua Lembaga Pemeriksa Halal (LPH), Prof. Dr. H. Arifuddin, M.Ag. memberikan sambutan dan membuka acara yang kemudian dilanjutkan dalam dua sesi. Sesi pertama berlangsung diskusi panel dari empat pemateri, yakni: Dr. Sucipto, STP., MP., IPU (Ketua Halal Qualified Industry Development “Hal-Q ID” Universitas Brawijaya) yang membawakan materi Design Pengembangan Kantin Halal; Muh. Chaerul Aswar, S.Pt. (Kabid Produksi Dinas Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Gowa) yang membawakan materi Kebijakan Penyediaan Unggas yang Aman, Sehat, Utuh, Halal (ASUH); M. Yahya, SKM, M.Kes. (Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa) yang membawakan materi Sanitasi dan Keamanan Pangan Guna Mewujudkan Kantin Sehat/Toyyib; dan Ir. H. Muhammad Nusran, MM. Ph.D, IPM., ASEAN, Eng. yang membawakan materi Pengelolaan Kantin Halal yang Sehat dan Aman. Sesi kedua berlangsung dengan metode praktik/demonstrasi, dibawakan oleh dua orang pemateri, yakni drh. Baso Yusuf, M.Sc. yang mendemonstrasikan Tata Laksana Pemotongan Unggas Sesuai Syariah Islam; dan drh. Aminah Hajah Thaha, M.Si. yang mempraktikkan Tata Laksana Penanganan Unggas Sebelum dan Sesudah Penyembelihan.

     “Kami sangat mengapresiasi dan merasa sangat terbantu dengan kegiatan ini. Saya mewakili teman-teman pengelola P2B mengharapkan akan ada pendampingan selanjutnya”,  ungkap Bu Malahayati Y. Tekeng, S.H.I., M.H.I. Semua peserta workshop mengikuti materi mulai dari sesi pertama dengan fokus dan penuh antusias memasuki sesi kedua. Hal tersebut demi terwujudnya tujuan yang ditargetkan oleh tim pelaksana, yaitu Kantin UIN Alauddin Makassar yang Bersertifikasi Halal. InsyaaAllah.  (SHA)