Sebanyak 102 orang mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi Universitas
Sulawesi Barat (UNSULBAR) berkunjung ke Jurusan Biologi dalam rangkaian study
tour pada rabu, 25 April 2018. Rombongan langsung diterima oleh Ketua Jurusan Biologi
didampingi oleh sekretaris Jurusan Biologi dan pihak Laboratorium di kantor Jurusan
biologi. Dalam sambutannya ketua Jurusan Biologi, Dr. Mashuri Masri, S.Si.,
M.Kes., yang juga selaku ketua Konsorsium Biologi Indonesia (KOBI) wilayah Indonesia
Tengah mengatakan bahwa “Kami merasa sangat senang untuk menerima setiap
kunjungan dari berbagai perguruan tinggi yang ada ke jurusan kami, apalagi ini
merupakan kali kedua kami dikunjungi oleh Prodi Pendidikan Biologi Unsulbar,
sehingga kami merasa bahwa alhamdulillah kami ini mendapat kepeercayaan menjadi salah satu acuan
Jurusan Biologi di Makassar yang representatif dan akan senantiasa memperbaiki
diri dalam hal ini kualitas kami, apalagi sekarang kami dalam tahapan
penyusunan berkas borang untuk reakreditasi jurusan kami yang mana sejak tahun
2015 kami mendapat akreditasi B dan doakan kami semoga tahun depan kami bisa
meraih akreditasi A” di hadapan para mahasiswa pendidikan Biologi Unsulbar.
Saenab, S.Pd., M.Pd. selaku ketua rombongan kegiatan ini yang juga
merupakan dosen Biologi unsulbar mengatakan “Tujuan kami kembali berkunjung ke
jurusan biologi ini adalah untuk memperkenalkan dan memperlihatkan mahasiswa
kami terkait dengan manajemen dan teknik laboratorium yang ada di UIN ini,
karena kami melihat bahwa laboratorium yang ada di jurusan biologi ini cukup
tertata dan terpisah-pisah di tiap item keilmuan biologi, selain itu juga kami
ingin melihat instrumen-instrumen labratorium yang ada di tiap labnya, karena
kami sendiri di unsulbar masih dalam tahap pembenahan laboratorium sehingga
dengan kegiatan ini kami harap mahasiswa kami ini bisa melihat dan belajar
langsung dari pihak biologi UIN terkait teknik laboratorium yang ada”, selain
itu juga beliau mengatakan sangat tertarik dengan kegiatan magang laboratorium
yang dilaksanakan oleh lab biologi yang tujuan dan sasarannya sangat menarik
yaitu bisa menambah life skill dari mahasiswa.
Hal senada juga diungkapkan oleh Matias Eman, salah seorang mahasiswa prodi
pendidikan Biologi Unsulbar yang mengatakan sangat bersyukur bisa berkunjung ke
laboratorium biologi ini bisa melihat langsung instrumen-instrumen yang ada di
lab ini, serta belajar terkait teknik laboratorium yang standart yang biasanya
digunakan untuk kegiatan praktikum, karena merasa bahwa laboratorium yang ada
di kampusnya masih standar dan masih dalam tahap pembenahan, “intinya kami
merasa senang pada kunjungan laboratorium kali ini karena kami bisa belajar
langsung dari dosen dan laboran serta mahasiswa magang yang ada di laboratorium
biologi ini”
Para peserta kunjungan laboratorium ini diberikan kesempatan memasuki 6
laboratorium yang ada di Jurusan Biologi, yaitu Mikobiologi, Zoologi, Genetika
dan Molekuler, Botani, Kultur Jaringan Tumbuhan, dan Ekologi. Turut ambil
bagian pada kegiatan ini para dosen
penanggung jawab laboratorium yang diamanahi untuk pengembangan laboratorium
yang memberikan penjelasan kepada para
peserta kunjungan terkait kelimuan masing-masing di tiap-tiap laboratorium,
dibantu oleh para laboran dan mahasiswa magang serta peneliti di laboratorium.(ZK)