Kunjungi Laboratorium Biologi, Rombongan Santriwati Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Al Ikhlas Ujung Bone Antusisas Mengikuti Rihlah Ilmiah 2023

  • 16 November 2023
  • 02:37 WITA
  • Admin_Bio
  • Berita

Madrasah Aliyah (MA) Pondok Pesantren Al Ikhlas Ujung Bone kembali mengunjungi Laboratorium Jurusan Biologi dalam rangkaian kegiatan Rihlah Ilmiah 2023, Kamis (17/11/2023).

Kegiatan ini diikuti oleh 74 orang santriwati kelas XII bersama dengan 9 orang pendamping. Menurut Kepala Sekolah MA Pondok Pesantren Al Ikhlas Ujung Bone kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendekatkan para santriwati dengan dunia kampus dan menambah khasanah pengetahuan para santriwati di luar pondok.

“Ini kali kesekian kami datang, harapan besarnya agar para santriwati dapat melihat dunia kampus, terbuka fikirannya melihat hal-hal lain di luar pondok,” ungkapnya.



Kedatangan rombongan ini disambut oleh Wakil Dekan 1 Fakultas Sains dan Teknologi UIN Alauddin Makassar yang bertempat di LT Fakultas Sains dan Teknologi. Dalam sambutannya, Dr  Ermawati, S.Pd. M.Si., menyambut baik kedatangan para santriwati dan berharap bisa menjadi ajang sosialisasi universitas dan program studi.

“Kami mengucapkan selamat datang kepada rombongan santriwati dari Pesantren Al Ikhlas Ujung Bone. Kami menyambut kedatangan adek-adek santriwati, semoga berkenan dalam melihat-lihat dan eksplorasi kondisi serta keunggulan di Fakultas Sains dan Teknologi,” tuturnya.

Seluruh santriwati mengunjungi laboratorium biologi dan berkesempatan melihat secara langsung instrument-instrumen yang ada di laboratorium.



*NM