Audit Mutu Internal Prodi Biologi, Auditor Tekankan pada Lima Aspek

  • 13 Desember 2023
  • 10:46 WITA
  • Admin_Bio
  • Berita

Audit Mutu Internal (AMI) tahun 2023 tingkat fakultas dan program studi lingkup Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Alauddin Makassar berlangsung pekan lalu 6 - 9 Desember 2023. Pembukaan secara resmi di tingkat Fakultas Saintek dilaksanakan pada Rabu, 6 Desember 2023. Bertindak selaku Auditor untuk FST tahun ini yaitu Tim di bawah koordinator Dr. dr. Nadyah Haruna, M.Kes., yang beranggotakan: Dra. Nila Sastrawati, M.Si.; Khaerani Kiramang, S.Pt., M.P.; Rahmaniah, S.Si., M.Si.; dan Kaslam, M.Si. Beranjak dari fakultas, selanjutnya masing-masing auditor diminta menyepakati waktu bersama dengan sembilan program studi lingkup Saintek.

Untuk Program Studi Biologi sendiri diaudit oleh dr. Nadyah Haruna yang juga meng-audit di tingkat Fakultas Saintek. Sesuai kesepakatan dengan koordinator tim auditor yang juga dosen pada Prodi Pendidikan Dokter di Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan tersebut, visitasi ke Prodi Biologi dilaksanakan pada Sabtu, 09 Desember 2023.

 Pada prosesnya terdapat beberapa poin yang diaudit sesuai dengan instrumen AMI yang sebelumnya telah disampaikan oleh pihak LPM ke masing-masing Ketua Prodi dan Gugus Penjaminan Mutu (GPM), mencakup: kompetensi lulusan, isi pembelajaran, proses pembelajaran, penilaian pembelajaran, dan suasana akademik yang tertuang ke dalam 69 indikator.

 

"Jadi untuk AMI tahun ini, lebih melihat kepada lima aspek standar ini, berbeda dengan AMI tahun-tahun sebelumnya, sehingga kami harapkan di masing-masing unit yang diaudit tahun ini juga mampu memaparkan capaian dan keterpenuhan indikatornya masing-masing. Mulai dari menyampaikan faktor pendukung jika indikatornya tercapai dan menyampaikan faktor penghambat sekiranya ada indikator yang tidak tercapai", terang dr. Nadyah di tengah pemeriksaannya.

Kegiatan AMI berlangsung di ruang rapat Prodi Biologi yang dihadiri oleh Pimpinan Prodi (Ketua dan Sekretaris), tim GPM yang diketuai oleh Rusmadi Rukmana, M.Pd., dan tim laboratorium. Dimulai pukul 10.00  hingga 12.00 WITA dengan konsep tanya jawab dan diskusi untuk persiapan menuju proses akreditasi Biologi selanjutnya.

 

Melalui grup Dosen-Tendik di platform WhatsApp, Ketua Prodi Biologi, Dr. Masriani, M.Si., mengapresiasi tim dosen dan tim laboratorium, atas sinergitas dan sikap kooperatifnya sehingga pelaksanaan AMI ini dapat terlaksana dengan baik. Lebih khusus, Ibu Ani --begitu ia akrab disapa-- menyanjung tim GPM Prodi yang sudah semaksimal mungkin dalam menyajikan data yang menjadi butir-butir dalam instrument AMI 2023 ini.

 

Pasca pemeriksaan, Ketua Prodi juga tak lupa menyampaikan terima kasih kepada dr. Nadyah selaku Auditor.

"Terima kasih dr. Nadyah atas masukan-masukan yang membangun untuk pelaksanaan segala hal yang berkaitan dengan Mutu Prodi kami, sekalipun masih ada beberapa hal yang perlu kami tindaklanjuti lagi, termasuk di antaranya di bagian ketertiban Modul Pembelajaran STILeS Biologi", tutupnya sambil bersalaman dengan Auditor dan Tim yang ada di ruang rapat.

(SHA)