Sebanyak 54 orang calon wisudawan FST UIN Alauddin Makassar mengikuti acara Penganugerahan Kesarjanaan dan Ramah Tamah Wisuda angkatan ke-101 periode November 2023. Acara ini dihelat di Hotel Four Point by Sheraton pada Selasa 28 November 2023 kemarin, dengan dihadiri oleh Struktur Pimpinan Fakultas hingga Program Studi lingkup Fakultas Sains dan Teknologi. Jumlah calon wisudawan yang disebutkan di awal berasal dari delapan prodi, kecuali Prodi Teknik Arsitektur.
Dari Prodi Biologi sendiri, pada periode kali ini berjumlah 14 orang. Masing-masing berasal dari angkatan 2017 (Interneuron): 1 orang, angkatan 2018 (Bicuspidalis): 1 org, dan angkatan 2019 (Ligamen): 12 orang, dengan rasio satu orang calon wisudawan dan 13 orang calon wisudawati.
Acara dimulai dengan pementasan Tari Empat Etnis, dilanjutkan dengan laporan ketua panitia dalam hal ini disampaikan oleh Kepala Bagian Tata Usaha FST, Drs. Irwanuddin, MM. Salah satu poin pelaporannya mengenai lulusan tercepat periode ini yang berasal dari Prodi Biologi atas nama Nur Jamilah Zakiah Ali, S.Si., dengan masa studi 4 tahun 0 bulan 5 hari, IPK 3,60.
Selanjutnya Wakil Dekan I bidang Akademik, Dr. Ermawati, S.Pd., M.Si., menyampaikan penetapan lulusan terbaik. Lagi-lagi alumni asal Prodi Biologi menjadi sorotan. Alumni atas nama Yunita Dwi Putri, S.Si., menyelesaikan studi dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi: 3,84 dengan judul skripsi "Identifikasi Gejala Penyakit dan Cendawan Pathogen pada Tanaman Cabai Merah Keriting di Desa Mammi Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali Mandar".
Alumni dari Prodi Biologi lainnya, atas nama Masita, S.Si. Kemudian didapuk memberikan kesan pesan alumni, dilanjutkan oleh salah satu orang tua dari alumni Prodi Kimia berganti menyampaikan kesan pesan dari orang tua.
Dalam kesempatan
menyampaikan pesan kesannya, Masita teringat pertama kali menginjakkan kaki di
UIN Alauddin Makasar dan bertemu dengan teman-teman dan dosen FST, khususnya
Prodi Biologi. "Alhamdulillah hari ini setelah proses panjang serta
untaian bait-bait doa yang dilantunkan di sujud orang tua kami, serta peran
penting bapak/ibu dosen, sehingga kami dapat menyandang gelar yang telah lama
kami idam-idamkan, ini bukanlah akhir dari pejuangan dan mimpi kita melainkan
awal untuk perjuangan lain yang menanti". Koordinator Divisi Ilmu dan
Penalaran di HMJ Biologi Periode 2022 ini pun menutup kesan pesannya dengan
pantun,"tanjung pinang tanjung laya, orang-orang memakai toga. Hati senang
sunggu bahagia, orang tua merasa bangga".
Acara formal ditutup dengan pengukuhan dan sepatah kata dari Dekan FST, Ar Fahmyddin A'raf Tauhid, M.Arch., Ph.D.
Dosen jebolan James Cook University Australia ini berpesan,"Hari ini yang hebat adalah orang-orang yang ada di belakang kalian sekarang (orang tua). Sekiranya mereka tidak bekerja keras untuk semuanya, kita tidak dapat apa-apa. Maka selalulah minta doa dari mereka untuk semua aktivitas yang akan dilakukan. Mohon maaf juga kepada semua orang tua, sekiranya kami tidak sempurna dalam semua hal hingga hari ini. Begitupun bagi alumni, sekiranya ada hal kurang berkenan, dan sampai jumpa di puncak-puncak kesuksesan".
Semua calon
wisudawan yang mengikuti acara ini, selanjutnya akan dikukuhkan sebagai
wisudawan dalam prosesi Wisuda yang berlangsung hari ini (29/11) di Auditorium
UIN Alauddin Makassar, saat berita ini diterbitkan. (SHA)